Lokasi saat ini:BetFoodie Lidah Indonesia > Sehat
Forum CSR DKI soroti pentingnya dana CSR dalam keberlanjutan usaha
BetFoodie Lidah Indonesia2025-11-05 00:05:51【Sehat】245 orang sudah membaca
PerkenalanKegiatan Koordinasi dan Sinkronisasi Potensi Badan Usaha yang diinisiasi oleh Dinas Sosial DKI Jakar

Jakarta (ANTARA) - Ketua Umum Forum CSR DKI Jakarta Aldi Imam Wibowo menilai penggunaan dana tanggung jawab sosial perusahaan atau Corporate Social Responsibility(CSR) merupakan salah satu bagian penting dalam keberlanjutan suatu usaha.
Menurut dia, dampak CSR meliputi peningkatan reputasi dan citra merek, peningkatan loyalitas dan motivasi karyawan, daya tarik bagi investor dan akses ke modal baru, efisiensi operasional melalui pengurangan biaya dan limbah, serta mitigasi risiko operasional.
"Implementasi CSR yang efektif juga mendorong inovasi, mencipngakan keunggulan kompetitif, dan berkontribusi pada pembangunan sosial dan lingkungan jangka panjang, yang secara keseluruhan memperkuat posisi perusahaan dalam industri yang kompetitif," kata Aldi dalam kegiatan Koordinasi dan Sinkronisasi Potensi Badan Usaha yang diinisiasi oleh Dinas Sosial Provinsi DKI Jakarta, di Jakarta, Jumat.
Dalam kesempatan tersebut, dia juga mengangakan perusahaan dengan praktik CSR yang kuat lebih menarik bagi investor, terutama mereka yang berfokus pada faktor Lingkungan, Sosial, dan Tata Kelola (ESG), sehingga mempermudah akses ke modal.
Dia pun menegaskan kegiatan itu merupakan upaya mengkolaborasikan berbagai komponen, baik pemerintah maupun badan usaha.
Pada kesempatan itu, dipaparkan tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) DKI Jakarta dan potensi-potensi kolaborasi antara badan usaha dan pemerintah, terutama terkait penyaluran dan pemanfaatan dana CSR dari masing-masing badan usaha.
Baca juga: Pemprov DKI apresiasi pelaku usaha yang jalankan program "CSR"
Forum CSR DKI Jakarta juga memaparkan perannya sekaligus hal-hal yang telah dikerjakan dalam upaya membantu Pemerintah Provinsi DKI Jakarta lewat penyaluran dana CSR bagi warga Jakarta.
Aldi menjelaskan selama ini Forum CSR DKI telah membantu warga dalam menangani stunting melalui pemberian makanan bergizi kepada anak-anak, balita serta ibu hamil, dan sosialisasi kepada warga terkait pentingnya pemenuhan gizi yang seimbang dalam tumbuh kembang anak.
Selain itu, Forum CSR DKI tengah mengembangkan upaya memperbaiki rumah-rumah di sejumlah pemukiman kumuh agar kehidupan warga setempat lebih baik.
Dia optimistis apabila badan-badan usaha bersedia menyatukan potensi yang ada, maka semakin banyak warga Jakarta yang teringankan bebannya.
"Penyaluran dana CSR sendiri-sendiri tetap positif, hanya daya jangkaunya tentu lebih sedikit dibandingkan kalau badan-badan usaha berkolaborasi," ujar Aldi.
Lebih lanjut, dia menegaskan penyaluran dana CSR menjadi bagian penting dalam dunia usaha demi terciptanya bisnis berkelanjutan, dengan berpedoman pada ISO 26000 terkait Tanggung Jawab Sosial Perusahaan (CSR) dan Global Reporting Initiative(GRI) G4.
Ke depan, dia menginginkan agar semakin banyak badan usaha yang menyalurkan CSR sehingga kehidupan sosial dan lingkungan di Jakarta menjadi lebih baik.
Baca juga: Potensi CSR atasi stunting di DKI Jakarta
Baca juga: Forum CSR DKI berupaya jadi katalisator pemerintah dan korporasi
Suka(163)
Artikel Terkait
- Pemkot Malang gencarkan IKL untuk pengolahan bahan MBG tetap aman
 - Dinkes Pamekasan ambil sampel makanan selidiki kasus keracunan siswa
 - Mahasiswa UNP berhasil cipngakan tablet kunyah ekstrak rumput banto
 - Polda Sulteng bekali 26 personel pelatihan DVI dan keamanan pangan
 - CISDI: Cukai minuman berpemanis berpotensi tekan kasus baru diabetes
 - BGN bimbing 30 ribu penjamah pangan tingkatkan kualitas layanan MBG
 - BKSDA Sampit lepas liarkan lutung diduga korban tabrak lari
 - Akademisi: Setahun pemerintahan Prabowo entas kemiskinan di Papua
 - SPPG Kepri hentikan dua dapur MBG setelah hasil lab positif bakteri
 - Huawei rilis Nova Flip S,ponsel lipat paling ramah di kantong versinya
 
Resep Populer
Rekomendasi

Ahli gizi sebut zat besi penting bagi peningkatan performa olahraga

TNI AL benarkan satu pecatan prajurit terlibat penyekapan di Tangsel

BPOM tekankan komitmen atasi isu Cs

Mengenal bahaya Cesium

Hukum kemarin, KA Harina tabrak truk hingga vonis eks Kapolres Ngada

Menyambut penerbang dari bumi utara

Mendag: Transaksi TEI 2025 capai 22,8 miliar dolar AS

Produk olahan rempah Indonesia dilirik pasar Timur Tengah dan Afrika